Italia Selamatkan 1.400 Migran di Laut

Para migran berhasil diselamatkan dari lepas Pantai Libya, Selasa (15/1).

Penjaga pantai Italia menyelamatkan sekitar 1.400 migran dari perahu-perahu motor yang penuh sesak di lepas pantai Libya hari Selasa (16/1).

Dua mayat juga ditemukan dari perahu-perahu motor tersebut. Belum ada rincian mengenai kebangsaan mereka.

Meskipun ratusan ribu migran melakukan perjalanan melintasi Laut Tengah ke Italia dalam empat tahun terakhir, adalah tidak biasa melihat jumlah orang yang diselamatkan sebanyak itu pada satu waktu - terutama dalam bulan-bulan musim dingin manakala ombak di laut umumnya lebih ganas.

Dalam tahun 2018 ini, sudah 974 migran mencapai Italia melalui laut - kurang dari separuh jumlah pada periode yang sama tahun lalu, menurut Kementerian Dalam Negeri hari Selasa sebelum upaya penyelamatan terbaru itu.

Organisasi Internasional untuk Migrasi menyebut Laut Tengah sebagai “perbatasan paling mematikan di dunia”. Badan tersebut mencatat 2.832 migran tewas di Laut Tengah tahun lalu, dan lebih dari 4.500 pada tahun 2016. [ka/al]