Kapal itu ditemukan dekat Pulau Rupat, Riau, dengan kargo yang sudah hilang.
Sebuah kapal dengan 3.500 ton metrik minyak bahan bakar laut yang dilaporkan hilang di Selat Malaka, lepas pantai Malaysia hari Sabtu, telah ditemukan di perairan Indonesia tanpa kargo. Demikian keterangan dari badan penegakan maritim Malaysia.
Sepuluh orang awak kapal tanker Singapura MT Joaquim, yang sedang menuju Langkawi Malaysia, dari Tanjung Pinang, Riau, dibebaskan oleh sekelompok pembajak hari Minggu, menurut badan tersebut dalam pernyataan Minggu (9/8).
Kapal itu ditemukan dekat Pulau Rupat, Riau, dengan kargo yang sudah hilang, menurut direktur jenderal operasi badan tersebut, Laksamana Laut Ahmad Puzi Ab Kahar.