Kepala oposisi Venezuela Maria Corina Machado mengatakan pada hari Kamis (5/9) bahwa dunia harus mengakui kandidat Edmundo Gonzalez Urrutia sebagai presiden terpilih negara itu setelah pemilihan yang disengketakan.
Presiden Nicolas Maduro dinyatakan sebagai pemenang pemilihan presiden pada tanggal 28 Juli, tetapi banyak pihak di masyarakat internasional menolak untuk mengakui kemenangannya.
“Dunia tahu Edmundo Gonzalez adalah presiden terpilih dan Maduro dikalahkan dengan telak,” kata Machado saat tampil secara virtual.
“Saya memahami bahwa pada suatu titik, tekanan ditujukan kepada rezim untuk benar-benar mempublikasikan hasil, sebagaimana dinyatakan dalam undang-undang di Venezuela. Namun, mereka tidak akan melakukannya karena hasilnya akan membuktikan bahwa kami menang," ujar Machado.
BACA JUGA: AS Kecam Perintah Penangkapan terhadap Tokoh Oposisi Venezuela, Ingatkan Tekanan Lebih Lanjut“Saya pikir sudah sampai pada titik di mana kita perlu bergerak maju... dan ini adalah momen di mana Edmundo Gonzalez harus diakui sebagai presiden terpilih Venezuela,” tandasnya.
Amerika Serikat, Uni Eropa, dan beberapa negara Amerika Latin telah menolak untuk mengakui kemenangan Maduro tanpa melihat hasil pemungutan suara secara terperinci.
Otoritas pemilu Venezuela mengatakan tidak dapat memberikan rincian lengkap hasil pemilu, dengan alasan adanya serangan siber pada sistemnya. Para pengamat mengatakan tidak ada bukti peretasan selama pemilu. [lt/ka]