Koalisi Pejuang Irak Siap Masuki Mosul

Pasukan Irak siap memasuki kota Mosul hari Senin (31/10) malam.

Pasukan koalisi telah menembus garis pertahanan kelompok ekstremis ISIS di Mosul, Irak utara dan hari Senin (31/10) malam siap memasuki kota itu.

Komandan-komandan Irak mengatakan pasukan koalisi yang berusaha merebut kembali Mosul, di Irak utara, telah menembus garis pertahanan jihadis di timur kota itu dan hari Senin (31/10) malam siap memasuki benteng ISIS itu.

Terobosan itu terjadi dua minggu setelah koalisi pasukan Irak dan Kurdi, didukung milisi Syiah dan serangan udara Amerika, melancarkan operasi militer terbesar di negara itu sejak tahun 2003 untuk membersihkan kota itu dari pejuang ekstremis.

Televisi Irak melaporkan bentrokan di dalam kota yang dulunya dihuni hampir 700 ribu penduduk itu. Dilaporkan, penduduk setempat memerangi pejuang ISIS.

Koresponden kantor berita Perancis di lokasi itu sebelumnya melaporkan, pasukan pemerintah menghadapi tembakan mortir kala mendesak melalui kota terpencil Bartalla, yang mayoritas penduduknya Kristen, menuju pinggiran timur Mosul. Laporan itu menyebutkan serangan udara menghantam posisi ISIS sementara konvoi Humvee Irak maju sambil menembaki pejuang ISIS yang mundur.

Menurut pengamat, pertempuran dalam beberapa minggu ke depan mungkin akan lebih sengit, selain karena penduduk sipil terjebak dalam kota itu, juga karena warga sipil yang melarikan diri mengatakan pejuang ISIS telah memasang bahan peledak di bangunan-bangunan dan jalan-jalan di kota. [ka/ii]