Pangeran William, Kamis (11/3) membela keluarga kerajaan Inggris dari tuduhan rasisme yang dilontarkan adiknya, Pangeran Harry dan adik iparnya, Meghan, dengan mengatakan, keluarga kerajaan sungguh-sungguh bukan “keluarga yang rasis.”
Dalam komentar yang diucapkannya saat kunjungan ke sebuah sekolah di bagian timur London, William menjadi anggota keluarga pertama yang menanggapi wawancara adiknya dan Duchess of Sussex dengan Oprah Winfrey, yang disiarkan di Amerika, Minggu (7/3).
BACA JUGA: Ratu Inggris: Istana Tanggapi Tuduhan Rasisme dengan Sangat SeriusIstana Buckingham berupaya menanggapi tuduhan rasisme dan perlakuan buruk dalam pernyataan berisi 61 kata, namun tidak mampu meredam kontroversi itu.
Wiliam, urutan kedua pewaris takhta setelah ayahnya, Pangeran Charles, mengatakan, ia belum berbicara dengan Harry setelah wawancara tersebut, namun ia akan melakukannya.
BACA JUGA: Wawancara Pangeran Harry- Meghan Tuai Komentar DuniaKomentar Harry dan Meghan telah mengguncang keluarga kerajaan dan memancing pembicaraan di seluruh dunia tentang rasisme, kesehatan mental dan bahkan hubungan antara Inggris dan bekas koloni-koloninya.
Ketegangan itu semakin meningkat sementara publik menantikan tanggapan keluarga kerajaan.
Meghan, keturunan dua ras berbeda, mengatakan dalam wawancara itu bahwa ia merasa terkucil dan sengsara sebagai anggota aktif keluarga kerajaan sampai-sampai ia berpikir untuk bunuh diri. Ia juga mengungkapkan Harry memberitahunya bahwa ada “kekhawatiran dan omongan” seorang keluarga kerajaan tentang warna kulit bayinya ketika ia mengandung putra mereka, Archie. [lj/uh]