10 Petugas Polisi Burkina Faso Tewas dalam Serangan

Peta Deougou, Burkina Faso

10 Petugas polisi tewas dan tiga lainnya luka-luka dalam serangan di Burkina Faso hari Kamis, kata kementerian keamanan negara Afrika barat itu.

Petugas-petugas itu diserang ketika menuju desa Loroni, dekat perbatasan dengan Mali, setelah satu sekolah di sana diserang dan buku pelajaran dibakar penyerang bersenjata, kata satu sumber keamanan kepada kantor berita Prancis, AFP.

Mereka yang terluka, termasuk dua dalam kondisi serius, dibawa ke rumah sakit di Dedougou, sumber itu menambahkan.

Burkina Faso semakin sering dilanda serangan mematikan dalam tiga tahun terakhir. Serangan-serangan itu dimulai di utara negara itu tetapi kemudian menyebar ke timur, dekat perbatasan dengan Togo dan Benin.

Ibukota Ouagadougou telah tiga kali dilanda serangan dan hampir 60 orang tewas di sana. [ka]