Warga AS yang Ditahan di Mesir Ditemukan Tewas

Polisi Mesir melakukan penjagaan di Sinai sementara seorang wanita melakukan unjuk rasa (foto; dok). Seorang tahanan AS di Sinai ditemukan tewas di selnya.

Seorang warga AS, James Lunn, yang ditahan di jazirah Sinai, Mesir ditemukan meninggal dalam selnya kemungkinan akibat bunuh diri.
Pejabat keamanan Mesir mengatakan, warga Amerika yang ditahan di jazirah Sinai ditemukan meninggal dalam selnya, kemungkinan besar karena melakukan bunuh diri.

Menurut Departemen Luar Negeri Amerika, orang itu bernama James Lunn, tapi pejabat Mesir sebelumnya mengatakan orang itu bernama James Henry.

James Lunn ditemukan tergantung dalam selnya di penjara kota Ismailia, dekat Terusan Suez.

Pejabat Mesir mengatakan, Lunn ditangkap di Sinai bagian utara pada bulan Agustus karena melanggar peraturan jam malam yang diberlakukan pemerintah untuk menumpas kegiatan kelompok oposisi.

Menurut polisi Mesir, orang itu mengaku sebagai pensiunan perwira militer Amerika, dan polisi Mesir menyita sebuah komputer serta berbagai peta yang menunjukkan instalasi-instalasi penting di negeri itu.

James Lunn adalah orang asing kedua yang meninggal dalam penjara di Mesir. Satu bulan lalu, seorang warga Perancis yang dipenjara karena melanggar peraturan jam malam di Kairo, dipukuli hingga mati oleh narapidana lain dalam penjara itu.