Warga Bangkok yang gelisah mengatakan genangan air terus naik di beberapa wilayah hingga ke utara dan barat pusat kota, di luar tanggul-tanggul yang telah melindungi pusat kota.
Di salah satu wilayah di Bangkok Barat, tentara membantu warga membawa barang-barang mereka melewati air setinggi pinggang, sewaktu mereka hendak menuju ke tempat yang lebih tinggi.
Seorang warga mengatakan ia sudah mencoba bertahan selama mungkin, namun akhirnya memutuskan bahwa nyawanya kini terancam.
Keadaan kontras antara pusat kota yang kering dan banjir di daerah pinggiran yang miskin, menambah kemarahan warga terhadap pemerintah, yang menggunakan tanggul-tanggul untuk mengalihkan banjir memasuki pusat perdagangan Bangkok.