Dana talangan sebesar 172 miliar dolar untuk Yunani mendapat beragam reaksi hari Selasa. Warga Yunani menyampaikan kelegaan dan juga skeptis apakah langkah-langkah tersebut akan membawa pemulihan bagi negara itu.
Beberapa jam setelah menteri keuangan Eurozone menyetujui dana talangan itu, demonstran berbaris di depan kementrian tenaga kerja berteriak-berteriak dan menunjukkan poster bertuliskan “Troika (istilah yang merujuk pada Uni Eropa, Bank Sentral Eropa dan Dana Moneter Internasional) -pencuri yang menyalahkan semuanya pada kita dan punya kekebalan”.
Langkah penghematan yang diambil oleh Yunani untuk mendapatkan dana talangan itu akan berakibat pemangkasan 15 ribu pekerjaan pegawai negeri dan pemotongan upah minimum sampai 22 persen. Yunani juga akan memangkas dana pensiun bagi pensiunan seperti Achilleas Adam yang berusia 67 tahun.
Tapi Profesor dari Universitas Athena, Dimitris Katsikas nengatakan ini adalah kesempatan bagi Yunani untuk membuktikan bisa menghidupkan kembali ekonominya dengan paket bantuan keuangan yang tepat.
Para analis mempertanyakan dampak dana talangan itu dan niat sesungguhnya para pemimpin Eurozone. Serikat pekerja Yunani menentang keras dana talangan kedua itu dan menyerukan demonstrasi baru hari Rabu.