Paus Fransiskus menekankan seruannya bagi persatuan dan rekonsiliasi Sri Lanka lewat sebuahmisa dalam peresmian santo pertama negara itu di Kolombo dan kunjungan ke bagian utara negara itu yang dikoyak perang dengan mengunjungi sebuah tempat yang disucikan umat Sinhala dan Tamil.
Puluhan ribu orang yang melambaikan bendera Vatikan memadatitepi pantai Galle Face Green di Kolombo untuk mengikuti misa Paus Fransiskus Rabu pagi, sebagian menginap agar mendapat tempat yang baik.
Paus Fransiskus tiba sebelum Misa untuk menyambut kerumunan, turun dari mobil Paus untuk mencium orang sakit dan cacat. Paus Fransiskus terus membawakan pesan persatuannya bagi Sri Lanka dalam misa yang dihadiri oleh ratusan ribu orang di ibukota negara itu.
Rombongan orang yang sangat besar memadati jalan-jalan tepi samudera di Kolombo, Selasa (13/1), untuk menyambut Paus ketika ia tiba dengan kendaraannya yang unik.
Pada waktu misa, ia resmi menetapkan Pastor Joseph Vaz sebagai santo, dengan mengatakan santo pertama Sri Lanka itu “menunjukkan kepada kita pentingnya mengatasi pengkotakan agama untuk memajukan perdamaian".
Vaz adalah misionaris abad ke-17 yang berjasa menghidupkan kembali gereja Katolik pada masa penindasan oleh kaum Calvinist Belanda.
Paus akan berangkat Kamis ke Filipina dalam kunjungan satu minggu di kawasan Asia.