Para pemberontak di wilayah Darfur, Sudan, mengatakan mereka bentrok dengan pasukan pemerintah Sudan di kota Dar al-Salam.
Kelompok pemberontak Gerakan Untuk Keadilan Dan Persamaan (JEM) mengatakan pasukan pemerintah menyerang para pemberontak dekat bagian Utara kota itu hari Kamis, sehingga menimbulkan pertempuran. Tidak jelas apakah ada korban jiwa dalam bentrokan itu.
Para pemberontak JEM mengatakan mereka saling bahu-membahu dengan dua kelompok peberontak lain, yakni dua faksi dari Gerakan Kemerdekaan Sudan, yang dipimpin oleh Minni Minawi dan Abdel Nur.
Para pemberontak mengatakan, itu kali pertama mereka menggabungkan kekuatan untuk memerangi pasukan pemerintah dan mengatakan mereka sedang mempertimbangkan untuk membentuk sebuah aliansi.
Pasukan Penjaga Perdamaian gabungan Uni Afrika dan PBB di Darfur mengatakan, mereka telah menerima laporan-laporan yang belum dikukuhkan mengenai perang tersebut dan sedang melakukan penyelidikan.
Para pemberontak pimpinan Minni Minawi merupakan satu-satunya kelompok di Darfur yang menandatangani kesepakatan perdamaian tahun 2006 dengan pemerintah Sudan. Namun, militer Sudan baru-baru menyatakan Minawi sebagai musuh, dan menuduhnya berusaha bergabung dengan para pemberontak yang masih melawan pemerintah.