Tautan-tautan Akses

Pengamat: Gencatan Senjata Baru Berlangsung di Suriah


Peta Provinsi Homs di Syria
Peta Provinsi Homs di Syria

Gencatan senjata di beberapa bagian provinsi Homs di Suriah yang berlangsung hari Kamis (3/8), yang menurut para pengamat, memberi kesempatan warga sipil untuk kembali menjalani kehidupan sehari-hari mereka.

Lembaga Pengamat Hak-hak Asasi Suriah yang berbasis di Inggris melaporkan tidak ada pelanggaran. Menurut laporan wartawan di lapangan, pasar-pasar buah dan sayuran dibuka kembali dan anak-anak kembali bermain di jalan- jalan di kota Homs.

Situasi tenang ini juga akan memberi kesempatan kepada para petugas kemanusiaan untuk membawa bantuan yang sangat diperlukan.

"Ini penting agar orang bisa hidup kembali," kata seorang aktivis oposisi kepada kantor berita Associated Press.

Para pejabat pertahanan Rusia dan perwakilan pemberontak Suriah menyusun rincian gencatan senjata di Homs utara minggu lalu di Kairo.

Juru Bicara Kementerian Pertahanan Rusia Igor Konashenkov mengatakan, gencatan senjata akan berlaku di wilayah yang memiliki penduduk lebih dari 147.000 orang.

Ini adalah yang gencatan ketiga dari empat gencatan yang dicapai dalam perundingan di Kazakhstan ketika Rusia, Iran, dan Turki sepakat untuk menetapkan apa yang disebut zona "de-eskalasi" di beberapa daerah yang paling banyak terlibat kekerasan di Suriah.

Gencatan senjata juga berlaku di bagian selatan Suriah dan daerah di luar Damaskus.​

Daerah gencatan senjata keempat di provinsi Idlib belum ditentukan.

Seperti persetujuan gencatan senjata lainnya dalam konflik Suriah, yang satu ini tidak mencakup pejuang ISIS atau kelompok-kelompok yang terkait al-Qaida. (sp/ii)

XS
SM
MD
LG