Tautan-tautan Akses

Ratusan Ribu Siswa Korsel Ikuti Ujian Masuk Universitas di Tengah Pandemi


Siswa menunggu dimulainya ujian masuk perguruan tinggi tahunan di tengah pandemi Covid-19 di aula ujian di Seoul, Korea Selatan, 3 Desember 2020. (Foto: REUTERS/Kim Hong-Ji)
Siswa menunggu dimulainya ujian masuk perguruan tinggi tahunan di tengah pandemi Covid-19 di aula ujian di Seoul, Korea Selatan, 3 Desember 2020. (Foto: REUTERS/Kim Hong-Ji)

Ratusan ribu siswa di Korea Selatan mengikuti ujian masuk perguruan tinggi yang sangat kompetitif meskipun terjadi kembali lonjakan kasus virus corona yang memaksa pihak berwenang memperketat aturan jarak sosial. Di antara seluruh sisa yang diwajibkan mengenakan masker itu terdapat 35 orang yang dinyatakan positif Covid-19.

Kementerian Pendidikan mengatakan sekitar 500 ribu siswa mengikuti ujian seleksi satu hari itu di sekitar 1.380 lokasi tes di berbagai penjuru negara itu, Kamis (3/12).

Kementerian itu mengatakan, lokasi tes termasuk sejumlah rumah sakit dan fasilitas medis lainnya di mana 35 siswa yang dinyatakan positif tertular corona dan ratusan lainnya ditempatkan untuk menjalani karantina mandiri, tetapi diperbolehkan mengikuti ujian.

Kementerian Pendidikan mengatakan pihak berwenang melarang berlangsungnya latihan militer, serta keberangkatan dan pendaratan pesawat, sewaktu ujian mendengar dalam bahasa Inggris dilaksanakan.

Menurut kementerian itu juga, kantor-kantor pemerintah dan banyak perusahaan swasta meminta karyawan mereka datang terlambat untuk memberikan kemudahan perjalanan bagi para peserta ujian.

Tes tahun ini semula dijadwalkan pada 19 November, tetapi ditunda karena wabah virus corona.

Banyak ahli mengatakan sistem pembelajaran daring yang terpaksa dipraktikan karena pandemi telah memperlebar kesenjangan prestasi pendidikan antara siswa kaya dan siswa miskin di negara itu.

Korea Selatan pada Kamis (3/12) melaporkan 540 kasus virus baru, menandai hari kedua berturutan jumlah kasus baru harian di atas 500.

Korea Selatan pada pekan lalu memberlakukan kembali pembatasan ketat di Seoul dan sekitranya serta beberapa kota lain dalam usaha menekan lonjakan kasus penularan baru. [ab/lt]

Recommended

XS
SM
MD
LG