Tautan-tautan Akses

Ribuan Orang Hadiri Pemakaman Demonstran Suriah


Demonstran anti pemerintah Suriah terus melakukan protes menuntut mundurnya Presiden Bashar al-Assad.
Demonstran anti pemerintah Suriah terus melakukan protes menuntut mundurnya Presiden Bashar al-Assad.

Setidaknya 63 orang tewas hari Jumat ketika demonstran terus menuntut agar Presiden Bashar al-Assad mundur.

Ribuan orang hari Sabtu menghadiri pemakaman demonstran anti-pemerintah yang tewas dalam kerusuhan di Suriah.

Kelompok-kelompok HAM Suriah mengatakan setidaknya 63 orang tewas hari Jumat ketika demonstran terus menuntut agar Presiden Bashar al-Assad mundur.

Kelompok-kelompok itu mengatakan, mayoritas yang tewas dilaporkan di Hama, sekitar 300 kilometer utara Damascus. Para saksi mengatakan, pasukan keamanan menggunakan peluru tajam untuk membubarkan puluhan ribu demonstran yang turun ke jalan-jalan di Hama seusai sholat Jumat.

Aksi demonstrasi juga terjadi di Damascus dan kota-kota lain, menyusul seruan kelompok-kelompok oposisi untuk mengecam bertambah banyaknya korban jiwa di kalangan anak-anak dalam pergolakan menentang Assad dalam beberapa pekan ini.

XS
SM
MD
LG