Tautan-tautan Akses

Theo Walcott dari Arsenal Absen dari Kualifikasi Piala Dunia


Pelatih tim kesebelasan Inggris, Roy Hodgson (tengah) dalam latihan di Stadion Olympiade di Kiev. (Foto: Dok)
Pelatih tim kesebelasan Inggris, Roy Hodgson (tengah) dalam latihan di Stadion Olympiade di Kiev. (Foto: Dok)

Tim nasional Inggris kehilangan lima pemain dari format awal untuk pertandingan kualifikasi Piala Dunia karena cedera.

Pemain sayap klub Arsenal, Theo Walcott, harus absen dari tim nasional Inggris untuk babak kualifikasi Piala Dunia melawan Ukraina Selasa (11/9) ini.

Federasi Sepakbola Inggris mengatakan Walcott kembali ke klubnya, Arsenal, setelah Senin pagi mengalami gangguan kesehatan.

Penyerang klub Chelsea Daniel Sturridge juga absen dari latihan Senin karena perutnya kram, namun staf medis mengatakan mereka berharap Daniel Sturridge akan siap bertanding di Stadion Wembley.

Pelatih tim nasional Inggris Roy Hodgson kini telah kehilangan lima pemain dari format awalnya karena cedera, dan ia memutuskan untuk merekrut gelandang klub Southampton Adam Lallana, gelandang klub Tottenham Jake Livermore dan pemain sayap klub Liverpool Raheem Sterling.

Tim Inggris mengawali upayanya untuk lolos ke Piala Dunia 2014 di Brasil dengan kemenangan 5-0 atas timnas Moldova, Jumat.

Sementara itu, gelandang klub Roma Daniele De Rossi akan absen selama dua pekan karena cedera paha tetapi dapat kembali bertanding untuk melawan klub Juventus juara Seri A.

De Rossi mengalami cedera paha kanannya menjelang akhir pertandingan babak kualifikasi Piala Dunia tim nasional Italia melawan Bulgaria yang berakhir imbang Jumat. Ia kembali ke klubnya dan mulai menjalani pengobatan.

Klub Roma mengatakan De Rossi akan beristirahat selama 15 hari untuk kembali pulih, yang berarti ia tidak bisa tampil dalam pertandingan Serie A melawan Bologna, Cagliari, dan Sampdoria.

De Rossi juga absen dari pertandingan babak kualifikasi timnas Italia melawan Malta, Selasa.

Klub Roma akan mendapat dorongan besar jika De Rossi dapat pulih dan siap melakukan perjalanan ke Turin untuk menghadapi klub Juventus 29 September nanti.
XS
SM
MD
LG