Tautan-tautan Akses

Wartawan Somalia Tewas Dibunuh di Mogadishu


Para wartawan sedang menggelar rapat di stasiun radio Shabelle terkait target penyerangan terhadap mereka di Mogadishu, Somalia (Foto: dok). Soerang wartawan Jaringan Media Shabelle, Somalia, Abdihared Osman Adan,tewas ditembak saat menuju tempat kerjanya, Jum'at (18/1).
Para wartawan sedang menggelar rapat di stasiun radio Shabelle terkait target penyerangan terhadap mereka di Mogadishu, Somalia (Foto: dok). Soerang wartawan Jaringan Media Shabelle, Somalia, Abdihared Osman Adan,tewas ditembak saat menuju tempat kerjanya, Jum'at (18/1).

Sejumlah orang bersenjata telah menembak mati seorang wartawan Somalia yang bekerja untuk sebuah media independen di ibukota, Mogadishu, Jum'at (18/1).

Jaringan Media Shabelle mengatakan wartawan mereka, Abdihared Osman Adan, ditembak beberapa kali ketika ia pergi ke tempat kerja Jumat pagi (18/1).

Adan adalah wartawan pertama yang tewas pada tahun 2013 di Somalia, negara di Afrika yang paling banyak mengakibatkan kematian personil media. Hampir 20 jurnalis tewas di negara itu tahun lalu.

Shabelle, yang beberapa wartawannya tewas dalam beberapa tahun terakhir, menggambarkan Adan sebagai rekan kerja yang luar biasa dan jurnalis yang sangat aktif.

Media itu meminta pihak berwenang berusaha menciptakan lingkungan yang lebih aman dimana para wartawan terbebas dari bahaya.

Recommended

XS
SM
MD
LG