Tautan-tautan Akses

Zamrud yang Ditemukan di Kapal yang Tenggelam di Florida Keys Siap Dilelang


Rantai emas sepanjang 40-inchi yang berusia satu abad dan liontin keagamaan ditemukan oleh penyelam Bill Burt, dari Mel Fisher’s Treasures tanggal 23 Maret 2011saat mengksplorasi perahu layar Spanyol Nuestra Senora de Atocha yang tenggelam pada abad ke-17 di lepas Florida Keys tahun 1662 (foto: REUTERS/Sharon Wiley/Florida Keys News Bureau)
Rantai emas sepanjang 40-inchi yang berusia satu abad dan liontin keagamaan ditemukan oleh penyelam Bill Burt, dari Mel Fisher’s Treasures tanggal 23 Maret 2011saat mengksplorasi perahu layar Spanyol Nuestra Senora de Atocha yang tenggelam pada abad ke-17 di lepas Florida Keys tahun 1662 (foto: REUTERS/Sharon Wiley/Florida Keys News Bureau)

Manuel Marcial de Gomar dari Emeralds International di Key West akan melelang batu-batu zamrud yang ditemukan di sebuah kapal Spanyol yang tenggelam di lepas Florida Keys tahun 1662.

Batu-batu zamrud yang ditemukan di sebuah kapal Spanyol yang tenggelam di Florida Keys tahun 1662 akan dilelang di New York.

Manuel Marcial de Gomar dari Emeralds International di Key West adalah pemilik batu-batu berharga itu. Menurut laporan the Citizen sebagaimana dikutip Associated Press, de Gomar menebus zamrud itu dari pemburu harta karun Mel Fisher yang menemukan bangkai kapal Nuestra Senora de Atocha pada tahun 1980an.

Batu-batu berharga dalam kapal yang karam itu terdiri dari 20 batu zamrud dan 13 potongan perhiasan zamrud koleksi de Gomar yang akan dilelang oleh rumah lelang Guernsey tanggal 25 April mendatang. Tawaran juga bisa disampaikan melalui internet.

De Gomar juga menjual zamrud berukuran 887 karat yang disebut sebagai ‘’La Gloria’’ yang diyakini sebagai batu zamrud kasar asal Kolombia yang paling berkualitas. Rumah lelang itu memperkirakan lelang itu bisa menghasilkan lebih dari lima juta dolar. [em]

XS
SM
MD
LG