Afghanistan Diskualifikasi Seperempat Surat Suara Pemilu

Petugas pemilu menandai kotak-kotak suara yang selesai dihitung di Kabul, Afghanistan.

KPU Afghanistan mengeluarkan hasil sementara hari Rabu, di mana 1,3 juta dari 5,6 juta suara dinyatakan tidak sah.

Para pejabat pemilu Afghanistan telah mendiskualifikasi hampir seperempat dari 5,6 juta surat suara dalam pemilu parlemen bulan lalu, karena kecurangan dan berbagai penyimpangan lainnya.

Komisi Pemilu Independen mengeluarkan hasil sementara hari Rabu, dimana 1,3 juta suara dinyatakan tidak sah.

Ketua Komisi Pemilu Independen Afghanistan Fazel Ahmad Manawi mengatakan sedikitnya 224 kandidat kini diselidiki karena kecurangan. Sekitar 2.500 kandidat ambil bagian dalam pemilu September lalu, memperebutkan kursi-kursi di majelis rendah.

Diplomat PBB Tertinggi di Afghanistan Staffan de Mistura mengatakan jumlah suara yang dinyatakan tidak sah oleh Komisi Pemilu Independen itu “mengacu pada kecurangan yang lumayan besar”.

Mistura mengatakan tahap berikutnya proses ini seharusnya “menjamin agar siapapun yang terbukti telah melakukan tindakan kecurangan, dimintai pertanggungjawabannya”.