Ledakan Bom Tewaskan 30 di Mogadishu

Ledakan terjadi di Masjid al-Shabab di Bakara, pasar utama Mogadishu.

Dua ledakan bom meluluhlantakkan sebuah masjid di Mogadishu, ibukota Somalia hari Sabtu, menewaskan sedikitnya 30 orang dan melukai 70 lainnya.

Ledakan tersebut terjadi di Masjid al-Shabab di Bakara, pasar utama Mogadishu. Direktur Layanan Ambulan Moghadishu, Ali Musa, mengatakan ledakan itu belum pernah sebelumnya dan memperkirakan jumlah korban akan terus meningkat.

Masjid itu sering dipakai pemimpin al-Shabab untuk berpidato. Saksi mata mengatakan salah satu pejabat tinggi kelompok itu, Fuad Muhamad Qalaf, berada di masjid itu saat ledakan terjadi.

Qalaf, yang diincar sanksi internasional, dikabarkan selamat dengan hanya menderita luka ringan. Militan al-Shabab tiba di tempat kejadian menyusul ledakan itu dan menutup akses ke kawasan itu.

Tak seorang pun menyatakan bertanggungjawab terhadap ledakan itu. Peristiwa tersebut merupakan serangan bom kedua di masjid di Bakara minggu ini.