Perunding Iran Sarankan Upaya Bertahap untuk Pencabutan Sanksi

Perunding Iran Ali Bagheri menyarankan upaya bertahap untuk pencabutan sanksi atas program nuklir Iran (Foto: dok).

Perunding Iran, Ali Bagheri mengatakan bahwa Iran berharap pembicaraan internasional dapat dilanjutkan dengan tanggapan fungsional, jelas, dan konstruktif terhadap Iran.
Seorang perunding Iran menyampaikan saran agar dapat dilakukan upaya bertahap menuju pencabutan sanksi atas program nuklir Iran. Ali Bagheri, dalam siaran televisi pemerintah menyatakan bahwa Iran berharap pembicaraan internasional dapat dilanjutkan dengan tanggapan fungsional, jelas, dan konstruktif terhadap Iran.

Barat telah mengenakan beberapa babak sanksi yang berat terhadap Iran, dengan harapan akan memaksanya untuk mengurangi program pengolahan uraniumnya, dan mencurigai bahwa program itu mungkin bertujuan untuk menghasilkan senjata nuklir. Iran telah menolaknya, dengan alasan programnya bertujuan damai.

Pembicaraan babak terbaru antara Iran dan negara-negara kuat dunia seminggu lalu berakhir tanpa mencapai persetujuan.

Bagheri mengatakan kepada televisi pemerintah Kamis malam (11/4) bahwa sasaran Iran dalam pembicaraan masa depan adalah pencabutan sanksi. Ia menambahkan hal tersebut dapat dilakukan secara bertahap.