Baik Partai Republik maupun Partai Demokrat melakukan gebrakan terakhir untuk memperoleh dukungan pada pemilihan sela di Amerika besok, yang menurut para pakar akan memberi pihak minoritas Republik kemenangan dan kendali dari paling sedikit salah satu dari kedua majelis Kongres AS.
Sebuah jajak pendapat baru memperlihatkan pihak Republik memimpin. Survei yang diselenggarakan USA Today dan Gallup memperlihatkan 55 persen pemilih cenderung memilih kandidat Republik dalam pemilihan.
Analis memperkirakan pihak Republik akan meraih cukup banyak kemenangan sehingga mampu mengambil alih kendali DPR, tetapi masih kurang untuk meraih kekuasaan mayoritas di Senat. Partai Demokrat saat ini menguasai mayoritas di kedua lembaga kongres itu.
Ekonomi merupakan sumber permasalahan untuk pihak Demokrat. Pemimpin Republik mengatakan momentum politik berada di pihak mereka tahun ini, sebagaimana halnya yang dialami Demokrat pada pemilihan 2006 dan 2008.
Bertambahnya kekuasaan Republik akan mempersulit Presiden Barack Obama yang berniat menggolkan berbagai RUU.