Korea Utara mengulangi permintaannya untuk memeriksa puing-puing kapal perang Korea Selatan Cheonan yang tenggelam.
Permintaan itu disampaikan hari Jumat sewaktu pembicaraan babak kedua dengan Komando PBB di perbatasan desa Panmunjom. Perundingan diadakan bulan ini guna membahas penenggelaman Cheonan pada bulan Maret.
Komando militer pimpinan Amerika itu mengatakan kemudian mereka menuntut Korea Utara mengaku bertanggungjawab atas penenggelaman kapal perang Korea Selatan itu. Komando militer pimpinan Amerika itu memberitahu Korea Utara bahwa serangan tersebut merupakan pelanggaran terhadap gencatan senjata yang mengakhiri Perang Korea tahun 1953.
Korea Utara menyangkal bertanggungjawab, meski penyidikan menemukan puing sebuah torpedo Korea Utara. Menurut kantor berita resmi Korea Utara, delegasinya meminta untuk mengirim tim ahli guna memeriksa puing-puing itu, mengulangi tuntutan yang diajukan pada pertemuan sebelumnya.
Perundingan babak ketiga perwira militer Korut dan komando PBB dijadwalkan berlangsung minggu depan, hari Kamis tanggal 29 Juli.