Saksi mata mengatakan posisi Ukraina di kota Donetsk yang dikuasai pemberontak itu terkena mortir dan tembakan roket empat kali Selasa malam (9/9). Tidak jelas apakah ada korban.
Gencatan senjata sebagian besar dipatuhi di Ukraina timur sejak mulai berlaku pada Jumat (5/9). Tapi pertempuran dilaporkan terjadi di beberapa bagian wilayah tersebut, khususnya di pusat industri Donetsk dan dekat kota pelabuhan Mariupol.
Hari Selasa, kantor berita Interfax melaporkan bahwa empat prajurit Ukraina tewas sejak gencatan senjata ditandatangani. Pejabat kementerian pertahanan Vitaly Andronaty juga mengatakan kepada Interfax bahwa 29 orang cedera.
Kedua belah pihak saling menyalahkan karena melanggar gencatan senjata.
Kota Donetsk di Ukraina timur digempur semalam, meskipun ada gencatan senjata yang ditandatangani oleh pemerintah dan separatis pro-Rusia akhir pekan lalu.
Terkait
Video Terkait
Paling Populer
1