Tautan-tautan Akses

Peraih Nobel Perdamaian Upayakan Sidang Ulang di China


Liu Xiaobo peraih Nobel Perdamaian asal China (kanan) dan istrinya Liu Xia (Foto: dok).
Liu Xiaobo peraih Nobel Perdamaian asal China (kanan) dan istrinya Liu Xia (Foto: dok).

Seorang pengacara mengatakan Liu Xiaobo, peraih hadiah Nobel Perdamaian yang dipenjara di China, akan mengajukan secara resmi upaya persidangan ulang guna membatalkan vonis bersalah atas dirinya.

Liu telah lima tahun menjalani vonis 11 tahun penjara setelah dinyatakan bersalah melakukan subversi karena menulis dan menyebarkan dokumen yang menuntut demokrasi. Liu berkeras ia tidak bersalah.

Pengacara Mo Shaoping hari Selasa mengatakan Liu menyetujui langkah hukum itu ketika dikunjungi istrinya bulan Oktober. Mo mengatakan ia dan seorang rekan pengacara telah meminta bertemu Liu guna membahas langkah itu, tetapi masih menunggu ijin dari pihak berwenang tempat Liu dipenjara.

Liu dianugerahi Nobel Perdamaian tahun 2010 atas perjuangan damainya selama dua dekade menuntut hak-hak sipil. China mengecam anugerah tersebut.
XS
SM
MD
LG