Survei global dari kegiatan manufaktur memperlihatkan penurunan di Amerika dan Tiongkok, sementara pertumbuhan mengalami percepatan di India dan ke 16 negara Zona Euro.
The Institute for Supply Management yang berbasis di Amerika mengatakan indeks manufaktur turun menjadi 55,5 pada Juli dari 56,2 pada Juni. Sebuah ukuran diatas 50 berarti output pabrik mengalami pertumbuhan, sementara sebuah ukuran dibawah 50 menandakan adanya penyusutan.
Ini merupakan bulan ke 12 berturut-turut pertumbuhan untuk manufaktur Amerika, tetapi laju pertumbuhan itu telah menurun dalam tiga bulan terakhir.
Sebuah survei lainnya memperoleh temuan bahwa di Tiongkok produksi pabrik menyusut pada bulan Juli untuk pertama kalinya dalam 16 bulan. Bank HSBC yang berbasis di London dan bisnis jasa finansial Markit mengatakan indeks manajer pembelian atau PMI Tiongkok turun menjadi 49,4 dari 50,4 pada bulan Juni.
HSBC dan Markit mengatakan sektor manufaktur India menunjukkan kinerja lebih baik pada Juli, dan pertumbuhan lebih cepat didorong oleh order-order baru.
Sebuah lapiran terpisah lainnya memperlihatkan pertumbuhan manufaktur juga mengalami percepatan bulan lalu di Zona Euro, dimana Jerman mengalami peningkatan terbesar. Suvei Markit mengatakan PMI Zona Euro naik menjadi 56,7 pada bulan Juli dari 55,6 pada bulan Juni.