Tautan-tautan Akses

Jelang Akhir Penarikan Pasukan, PM Irak akan Kunjungi Amerika


Presiden AS Barack Obama (kanan) melakukan telekonferensi dengan Perdana Menteri Irak Nouri al-Maliki, 21 Oktober lalu.
Presiden AS Barack Obama (kanan) melakukan telekonferensi dengan Perdana Menteri Irak Nouri al-Maliki, 21 Oktober lalu.

Lawatan PM Nouri al-Maliki 12 Desember nanti akan berlangsung hanya beberapa minggu sebelum pasukan terakhir Amerika meninggalkan Irak.

Gedung Putih mengumumkan rencana kunjungan pemimpin Irak, Perdana Menteri Nouri al-Mailiki, yang akan bertemu Presiden Amerika Barack Obama di Washington bulan depan. Kedua pemimpin akan membahas kemitraan yang sedang berlangsung antara kedua negara.

Lawatan 12 Desember nanti akan berlangsung hanya beberapa minggu sebelum pasukan terakhir Amerika dijadwalkan ditarik dari Irak, setelah perang yang berlangsung lebih dari delapan tahun.

Presiden Obama bulan lalu mengumumkan hampir semua tentara Amerika akan pulang akhir tahun ini, dan bahwa hubungan Amerika dengan Irak akan memasuki tahap baru.

Sekitar 39.000 tentara Amerika berada di Irak, turun dari sekitar 165.000 tahun 2008. Sekitar 150 tentara Amerika akan tetap berada di Irak, sementara sebagian akan bergabung dalam pasukan keamanan kedutaan Amerika.

Amerika juga akan berunding dengan pemerintah Irak mengenai kemungkinan membantu pelatihan lanjutan bagi pasukan Irak.

Perang Irak, yang dimulai Maret 2003, adalah salah satu konflik militer terpanjang dalam sejarah Amerika. Lebih dari 4.400 tentara Amerika tewas dalam konflik tersebut. Sulit diketahui dengan pasti berapa warga Irak yang tewas dalam perang itu.

XS
SM
MD
LG